19 Juli 2021
Saat terpisahkan oleh jarak, berkumpul bersama teman dan keluarga dalam panggilan grup menjadi terasa lebih menyenangkan dan sebaliknya, saat kita melewatkan momen istimewa menjadi terasa lebih mengecewakan.
Seiring dengan naiknya popularitas panggilan grup, kami terus berupaya meningkatkan pengalaman pengguna, dengan tetap memberikan keamanan dan privasi enkripsi end-to-end.
Kini, kami memperkenalkan fitur untuk dapat bergabung ke panggilan grup, meski panggilan telah dimulai. Dengan fitur ini, pengguna tidak harus menjawab panggilan grup saat panggilan dimulai. Fitur ini menghadirkan spontanitas serta kemudahan dalam percakapan tatap muka ke panggilan grup di WhatsApp.
Sebagian percakapan yang paling berkesan justru terjadi di saat paling tidak terduga. Dengan fitur ini, jika seseorang dari grup Anda melewatkan panggilan grup saat panggilan berdering, pengguna tersebut masih dapat bergabung kapan pun. Anda juga dapat keluar dan bergabung kembali selama panggilan masih berlangsung.
Selain itu, terdapat layar info panggilan agar Anda dapat mengetahui siapa saja yang sedang berada dalam panggilan dan siapa saja yang telah diundang tetapi belum bergabung ke panggilan. Jika Anda menekan 'abaikan', Anda masih dapat bergabung nanti dari tab panggilan di WhatsApp.
Fitur ini akan diluncurkan hari ini dan kami harap Anda akan menikmatinya.
Pelajari selengkapnya mengenai cara menggunakan fitur ini di sini.